Buku ini memuat lebih dari 50 topik yang perlu dikenalkan kepada anak, lengkap dengan bacaan Kitab Suci, teladan suci (cerita orang kudus), berbagai tradisi, lagu-lagu, dan kegiatan (permainan) yang dapat membantu mereka mencecap, mencerna, dan menginternalisasi berbagai keutamaan di dalam Gereja Katolik, dengan bimbingan para pendamping. Di samping itu, dengan buku yang sama, orang tua pun bahkan dapat menjalankan fungsi pendamping di rumah masing-masing. Dengan demikian, Bina Iman Anak dapat dilakukan secara berkesinambungan dan berkelanjutan, tidak hanya di Gereja atau tempat Bina Iman Anak diselenggarakan, tapi juga di rumah bersama orang tua.
Buku ini menjadi sarana bagi anak-anak untuk mengembangkan kreativitas agar lebih beriman kepada Allah dan juga untuk mengembangkan kepribadian, nilai-nilai hidup di keluarga, Gereja, dan masyarakat. Semoga anak-anak memiliki iman yang kokoh, mendalam, berdasarkan pengetahuan dan pemahaman yang cukup, sehingga kelak dapat menjadi terang dan garam di tengah-tengah masyarakat.